Madin Miftahul Ulum Gelar Ujian Akhir
1 min read

Madin Miftahul Ulum Gelar Ujian Akhir

35

Penulis: Putri Nura Wati, M.Pd.

Bengkak, MIFUL News – Madrasah Diniyah (Madin) Miftahul Ulum (B-05) Bengkak Wongsorejo Banyuwangi telah melaksanakan kegiatan ujian akhir yang biasa dikenal dengan Imtihan Niha’i (Imni). Sebagai ranting Sidogiri, kegiatan ini memang rutin dilaksanakan untuk murid kelas akhir (kelas 6). Ujian Imni diawasi langsung oleh mumtahin dari induk, Pondok Pesantren Sidogiri Pasuruan, yakni Ust. Ach. Afif Hamdani.

Sebanyak 36 murid aktif Madin Miftahul Ulum mengikuti Imni tahun ini. Ujian digelar di Aula Yayasan Pondok Pesantren Miftahul Ulum (YPP MU) dengan rincian peserta, 26 santri putri dan 10 santri putra. Tepat pukul 14.00 WIB mumtahin memulai ujian.

Imni kali ini merupakan ujian terlama dibanding ujian Imni sebelumnya. Biasanya, pelaksanaan Imni hanya dilaksanakan 11 hari. Namun, Imni kali ini digelar selama 21 hari. Terhitung sejak tanggal 26 Jumadis Tsani lalu sampai 20 Rajab kemarin yang bertepatan dengan tanggal 28 Desember 2024 sampai 20 Januari 2025.

Kepala Madin Miftahul Ulum menyampaikan bahwa selain untuk mengevaluasi hasil belajar murid dan kemampuan penyerapan Ilmu pengetahuan murid selama di Madin. Hal ini dilaksanakan juga untuk mengukur keberhasilan proses pembelajaran.

“Lembaga juga ingin mengetahui seberapa baik kemampuan murid menyerap pembelajaran. Hasilnya nanti juga akan menjadi tolak ukur keberhasilan sistem pembelajaran selama ini,” beber Ust. Asmoni, S.Pd.I.

Segala upaya diusahakan dalam mensukseskan Imni. Tidak hanya pembelajaran di dalam kelas, Madin Miftahul Ulum sudah memberikan les dan bimbingan yang didampingi langsung oleh guru tugas, yakni Ust. Khoirul Yasin. Semua itu dilakukan semata-mata untuk hasil yang baik. “Mudah-mudahan anak-anak memperoleh nilai dan hasil yang memuaskan serta membanggakan,” pungkas beliau penuh harap. (Miful/PNW)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *